Whatever It Is That I like And I Love

Whatever It Is That I like And I Love

About me

Hai kenalin nama gue Kiki. Kalau nama lengkap yang selengkap-lengkapnya sih Rizky Anggreni, nggak nyambung banget kan????
Oke, balik lagi ke perkenalan gue. Gue sekolah di SMP Negeri 1 Ajibarang tapi sebentar lagi lulus. Do'ain yang supaya bisa lulus.
And blog ini sebenarnya buat tugas TIK semester satu..... jadi sering-sering balik lagi ya supaya pengunjungnya bertambah...

Jangan lupa juga Follow gue di bawah. BAWAH TUH BAWAH, OKE?
Thanks

About Me

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Pengikut

Buscar

Páginas

Jumat, 23 September 2016

Peran Empat Pelaku Kegiatan Ekonomi


Kegiatan ekonomi empat pelaku terdiri atas
1. Rumah tangga produsen
2. Rumah tangga konsumen
3. Pemerintah
4. Masyarakat Luar Negeri


Yang pertama kita akan membahas peran Rumah Tangga Produksi dalam kegiatan ekonomi
* Rumah Tangga Konsumen (RTk)
Perannya :
1.Sebagai konsumen terhadap barang dan jasa guna memenuhi kebutuhan hidup.
2.Sebagai penyedia faktor-faktor produksi seperti tenaga kerja, tanah, bahan baku, modal dan pengusaha (kewirausahaan). Sebagai penyedia bahan baku, misalnya rumah tangga mempunyai ladang yang ditumbuhi kayu mahoni, kemudian kayunya dijual kepada perusahaan mebel agar diolah menjadi perabot rumah tangga.

* Rumah Tangga Produsen
Perannya :
1.Pelaku kegiatan ekonomi yang kegiatannya bertujuan untuk menghasilkan barang maupun jasa yang diperlukan oleh masyarakat

2.Menghasilkan keuntungan yang tinggi

* Pemerintah
Perannya :
1.Pengatur dan pengawas kegiatan ekonomi
2.Sebagai produsen pemerintah memproduksi beragam fasilitas umum yang diperlukan oleh masyarakat
3.Sebagai konsumen pemerintah menggunakan barang maupun jasa yang dihasilkan oleh Rumah Tangga Produsen

*Masyarakat Luar Negeri
Perannya :
1.Membantu memenuhi kebutuhan yang tdak dapat dihasilkan dalam negeri
2.Sebagai konsumen barang barang yang berasak dari produsen dalam negeri.

Di bawah ini contoh diagram kegiatan ekonomi dengan empat pelaku


Sistem Ekonomi Tradisional








Pengertian

=> Sistem ekonomi tradisional adalah sistem yang menitikberatkan pada kebiasaan dan adat istiadat dalam menjalankan perekonomiannya atau sebuah sistem perekonomian yang terdapat pada kehidupan masyarakat yang masih sederhana.
  Hasil alam merupakan sumber utama perekonomian. Dalam perekonomian tersebut suatu kelompok berperan sebagai produsen sekaligus konsumen.. Hal ini disebabkan kegiata pemenuhan kebutuhan didasarkan pada pemenuhan jangka pendek agar dapat bertahan hidup.
Ciri -ciri
1.Belum ada pembagian kerja yang jelas dalam kegiatan ekonomi.
2.Pemenuhan kebutuhan dilaksanakn dengan sistem barter.
3.Kegiatan ekonomi terikat pada adat istiadat atau kebiasaan masyarakat.
4.Teknik produksi dipelajari secara turun temurun dan masih bersifat sederhana.
5.Kekayaan alam terutama tanah dan hutan menjadi sumber penghidupan utama.
6.Pola hidup masyarakat bersifat kekeluargaan.
7.Alat atau teknologi produksi masih bersifat sederhana.

Kelebihan sistem ekonomi tradisional :
a)Tidak terjadi persainga yang tidak sehat karena semua kegiatan dilakukan berdasarkan kebiasaan
b)Kegiatan yang dilakukan hanya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari
c)Dengan sifat kekeluargaannya, masyarakat hidup dalam kebersamaan
d)Perekonomian masyarakat cenderung stabil

Kekurangan sistem ekonomi tradisional :
a)Hasil produksi terbatas sehingga masyarakat tidak berusaha mencari keuntungan atau laba.
b)Pola pikir masyarakat tidak berkembang karena diakibatkan oleh pengaruh tradisi
c)Tidak memperhitungkan efisiensi dan penggunaan sumber daya
d)Kegiatan ekonomi dilakukan untuk memenuhi kebutuhan hidup saja, tidak untuk meningkatkan kemakmuran dan kesejahteraan.